Nama saya Claudia Natashia. Saya lahir pada 26 september 1994 di Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Pertama kali saya tinggal di Lenteng Agung, tapi saat saya berumur 1 tahun saya pindah ke Poris Indah. Di Poris Indah ini saya pindah 3 kali, pertama di Blok G, akhirnya saya pindah ke Blok C, dan di Blok C ini saya pindah ke Blok C juga, tetapi berbeda rumah. Sekarang, saya bertempat tinggal di Poris Paradise 2 blok bb 8a no 1, Cipondoh, Tangerang. Saya kuliah di Universitas Budi Luhur di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, jurusan Hubungan Internasional. Saya mulai pendidikan saya dari playgroup umur 3 tahun di Poris Indah. Saya masuk TK A dan TK B pada umur 4 dan 5 tahun di TK Bina Pratama, Poris Indah. Umur 6 tahun saya masuk SD di SD Bina Pratama, Poris Indah. Umur 12 tahun saya masuk SMP di SMP Bina Pratama, Poris Indah. Umur 15 tahun saya masuk SMA di SMA Negeri 10 Tangerang, Cipondoh. Menurut saya pendidikan saya baik, karena saya selalu ada di 3 besar. Saat SMP saya juga sempat menjadi Juara Umum 3 dan saat SMA saya menjadi Juara Umum 1, walaupun pada akhirnya menjadi Juara Umum 4. Saat SMP saya masuk dalam Organisasi Intra Sekolah. Saat SMA saya adalah pengurus rokris, kelas 10 saya menjadi seksi acara, kelas 11 saya menjadi sekretaris, dan kelas 12 saya menjadi ketua retreat. Saat SMA saya juga pengurus Japanese Club, kelas 10 masih menjadi anggota, kelas 11 saya menjadi bendahara dan kelas 12 saya menjadi ketua. Saat SMP saya menemukan orang-orang yang menyenangkan, yang saya anggap sebagai sahabat, ada 4 orang, Sylvia, Fellen, Anastasia dan Dewi. Walaupun kita pernah bertengkar, pernah bermusuhan, tetapi pada akhirnya kita pasti berbaikan lagi. Saat SMA kami berbeda sekolah, hanya Sylvia, Anastasia dan Dewi yang sama, yaitu di SMA Bina Pratama, Fellen bersekolah di SMA Santo Leo 2. Sekarang pun kami berbeda tempat kuliah. Sylvia kuliah di Universitas Multimedia Nusantara, Anastasia di Universitas Kristen Krida Wacana, dan Fellen di Universitas Trisakti, sedangkan Dewi bekerja di Yayasan Bina Pratama. Walaupun begitu kami masih sering bermain bersama, karena rumah kami dekat, walupun memang berbeda komplek. Sylvia dan Fellen tinggal di Poris Indah Blok e, Anastasia di Poris Indah Blok H dan Dewi di Taman Jaya. Kami sering makan malam bersama dan akhirnya bermain kerumah teman kami dan mengobrol tentang kegiatan kita sekarang. Kami juga sering pergi ke mall, dan nonton film di bioskop, walaupun yang pergi hanya kami bertiga saya, Sylvia dan fellen. Jadwal rutin kita adalah menonton The Twilight Saga, karena kami bertiga pecinta twilight saga. Di SMA saya juga memiliki 4 orang teman, Meylani, Kiki, Dewi dan Anggi. Kami mulai berteman sejak kelas 10, walupun kelas 11 dan 12 Anggi mengambil jurusan IPS dan kami berempat mengambil IPA. Sekarang, saya jarang berhubungan dengan mereka, karena tempat kuliah kita pun berbeda dan rumah kita tidak dekat. Meylani kuliah di Institut Pertanian Bogor, Dewi di Universitas Indonesia, Kiki di Bina Sarana Informatika, dan Anggi di Akademi Kebidanan. Keluarga saya adalah keluarga kecil karena kami hanya berempat, mama, papa dan kakak saya. Kakak saya bernama Laurentsia, dia juga berkuliah di Universitas Budi Luhur, Fakultas Teknik Informatika, Jurusan Teknologi Informasi. Kita bersekolah di tempat yang sama sampai SMP, tetapi saat SMA kami berbeda, karena dia tetap bersekolah di SMA Bina Pratama. Dia adalah seorang yang sangat pintar, kuliah saja dia mendapatkan beasiswa dan dari SMP samapai SMA dia mendapatkan juara umum 1. Kita sering dibilang kembar, karena memang kami hanya berbeda umur 1 tahun 8 bulan, banyak orang yang salah mengira, walaupun kami berdua merasa kami tidak mirip, karena dia mirip dengan mama, sedangkan saya mirip dengan papa. Saya merasa bahagia mempunyai keluarga seperti, walupun memang tidak begitu kaya, tetapi kami berkecukupan dan yang pasti kami bahagia menjalani hari-hari ini. Saya mempunyai koleksi yang mungkin menurut umur begitu kekanak-kanakan, yaitu Hello Kitty. Saat kecil saya menyukai Disney, tetapi sejak kelas 2 SMP saya menyukainya. Saya tidak tahu kenapa, tapi saat saya melihat-lihat wallpaper handphone teman saya, saya merasa tertarik dengan Hello Kitty dan mulai sejak itu saya menyukai Hello Kitty. Sekarang pun teman-teman saya jika melihat ada Hello Kitty, pasti teringat kepada saya. Mulai dari hal-hal kecil seperti pensil, penghapus, dan apapun yang ada hello kittynya pasti saya suka dan saya ingin membelinya. Sekarang koleksi Hello Kitty saya lumayan banyak, mulai dari tas, pernak-pernik kecil seperti gantungan kunci, gantungan handphone, miniature-miniatur, boneka mulai dari yang besar hingga kecil, jepitan rambut, dompet dan lainnya. Mungkin hal teraneh menurut orang dengan kesukaan saya dengan Hello Kitty adalah menyimpan bungkusan makanan dan tissue yang ada gambar Hello Kittynya, dan saya juga membeli sabun Hello Kitty hanya untuk disimpan, tidak akan saya pakai. Itulah mengenai hidup saya dan saya bahagia akan hidup saya.
0 komentar:
Posting Komentar